Bahan:
- 4 butir telur,
- 100 gr gula pasir,
- 30 gr susu bubuk,
- 100 gr tepung terigu,
- 1 sdt baking powder,
- 1/2 sdt garam,
- 1 sdm tepung maizena,
- 1/2 sdt ovalet/SP,
- 1 sachet susu kental manis,
- 2 sdm margarin,
- 2 sdm minyak goreng bersih,
- 100 gr white cooking chocolate,
- 5 keping Monde Milk Marie (blender kering jadi bubuk),
- 6 keping Monde Milk Marie (hancurkan kasar),
- Buttercream siap pakai secukupnya,
- keju parut secukupnya,
- vanili bubuk,
- beberapa buah strawberi ( belah 2).
- Kocok dengan mixer: telur, gula, dan SP/ovalet. (kurang lebih 10 menit)
- Masukkan susu bubuk, tepung terigu, maizena, baking powder, garam, sambil di ayak & aduk rata. sisihkan.
- Lelehkan margarin & white cooking chocolate. campur dengan susu kental manis & minyak. Aduk rata.
- Masukkan lelehan margarin dkk tsb ke dalam adonan.
- Masukkan Marie yg bubuk. Aduk rata.
- Bagi adonan menjadi 5 bagian. beri warna pada masing2 bagian.
- Kukus masing-masing adonan selama 10 menit dengan api sedang.
- Setelah matang semua, ambil satu bagian cake, oles dengan buttercream, susun Monde Milk Marie kasar di atasnya, oles lagi dengan sedikit buttercream, lalu tumpuk lagi dengan cake.
- Ulangi proses di atas sampai lapisan cake habis.
- Setelah selesai, oles buttercream ke seluruh permukaan cake.
- Susun potongan strawberi selang-seling dengan marie bubuk. Taburkan keju parut diatasnya.
0 komentar:
Posting Komentar