Gulai kepala ikan rambeu merupakan masakan tradisional khas Aceh yang biasa dihidangkan dalam acara pernikahan.Berikut dibawah ini merupakan bahan-bahan, bumbu beserta cara membuatnya.
Bahan-bahan:
- 1 bh Kepala Ikan Rambeu
- Cabe merah giling sesuai selera
- 1 sdt jintan manis
- 1 gelas santan
- 2 buah Kunyit
- 6 buah Asam sunti
- 3 sdm minyak goreng untuk menumis
- 500 ml air
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 ruas jari jahe
- 1 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Belah kepala ikan menjadi 2 bagian, bersihkan kepala ikan lalu disisihkan.
- Giling bumbu bumbu : ketumbar, jintan manis, cabe merah, kunyit
- Haluskan bawang merah, putih dan jahe.
- Panaskan minyak dan tumis bumbu yang dihaluskan dan masukan bumbu yang digiling lalu campur rata.
- Setelah semua bumbu tercampur, masukan kepala ikan, aduk rata.
- Tambahkan asam sunti, santan dan aduk sampai mendidih.
- Tambahkan air, garam dan merica, masak sampai mendidih
0 komentar:
Posting Komentar